Kamis, 02 April 2015

Soal dan Kunci Jawaban Mengenai Hukum Pertama Termodinamika

Berikut adalah beberapa soal yang membahas mengenai hukum pertama termodinamika beserta kunci jawabannya.

Soal


  1. Sebuah baterai 12 V menghasilkan arus 10 A selama 30 menit. Energi yang tersimpan berkurang sebanyak 300 kJ. Tentukanlah kehilangan kalor yang terjadi selama periode tersebut. 
  2. Berapa banyakkah kalor yang harus ditambahkan ke sebuah volume 0,3 m3 yang berisi air pada 200oC sehingga temperatur akhirnya naik menjadi 800oC? tekanan awalnya adalah 1 MPa. 
  3. Sebuah volume 0,2 m3 yang kokoh berisi uap pada 600 kPa dan kualitas 0,8. Jika 1000 kJ kalor di tambahkan, tentukanlah temperatur akhirnya. 
  4. Sebuah rangkaian piston – silinder memberikan tekanan konstan sebesar 120 psia pada uap yang memiliki kualitas awal 0,95 dan volume awal 100 in3. Tentukanlah besarnya perpindahan kalor yang dibutuhkan untuk menaikkan temperatur hingga 1000oF. Kerjakanlah soal ini tanpa menggunakan entalpi. 
  5. Uap tersimpan di dalam sebuah volume 4 liter pada tekanan 1,5 MPa dan temperatur 200oC. Jika tekanan dijaga konstan dengan cara membesarkan volume sementara 40 kJ kalor ditambahkan, tentukanlah temperatur akhirnya. Kerjakanlah soal ini tanpa menggunakan entalpi. 
  6. Hitunglah besarnya perpindahan kalor yang diperlukan untuk menaikkan temperatur dari 2 kg uap, pada tekanan konstan sebesar 100 kPa (a) dari 50oC hingga 400oC dan (b) dari 400oC hingga 750oC. 
  7. Uap tersimpan di dalam sebuah volume 1,2 m3 pada tekanan 3 MPa dan kualitas 0,8. Tekanan dijaga tetap konstan. Berapakah temperatur akhirnya jika (a) 3MJ dan (b) 30 MJ kalor ditambahkan? 
  8. Estimasikanlah kalor spesifik tekanan konstan untuk uap pada 400oC jika tekanannya adalah (a) 10 kPa, (b) 100 kPa dan (c) 30.000 kPa. 
  9. Tentukanlah nilai aproksimasi untuk kalor spesifik volume konstan untuk uap pada 800oF jika tekanannya adalah (a) 1 psia, (b) 14,7 psia dan (c) 3000 psia. 
  10. Bandingkanlah perubahan entalpi dari 2 kg air untuk perubahan temperatur dari 10oC ke 60oC dengan 2 kg es untuk perubahan temperatur dari -60oC ke -10oC.

Kunci Jawaban

  1. 84 kJ 
  2. 1505 kJ 
  3. 686oC 
  4. 6.277 Btu 
  5. 833oC 
  6. (a)    6140 kJ  (b) 1531 kJ 
  7. (a)    233,9oC     (b) 645oC 
  8. (a)    2,06 kJ/kg.oC      (b) 2,07 kJ/kg.oC     (c) 16,5 kJ/kg.oC 
  9. (a)    0,386 Btu/lbm-oF   (b) 0,388 Btu/lbm-oF      (c) 1,96 Btu/lbm-oF   
  10. 418 kJ vs 186 kJ


Sumber: Potter, Merle C dan Somerton, Craig W. 2008. Termodinamika Teknik. Erlangga: Jakarta. 

1 komentar:

  1. Mau tau cara mendapatkan uang menggunakan internet, berikut ini panduan: cara mendapatkan uang dari interntet dengan bisnis affiliasi

    Beberpa tips agar lulus psikotes adalah dengan mempelajari contoh-contoh soal psikotes, diantaranya:
    Contoh Soal Psikotes Bank-BUMN-Swasta
    Soal-Soal CPNS Terbaru
    Contoh Soal Psikotes Gambar
    Contoh Soal Psikotes Pauli
    Soal Psikotes dan Wawancara Kerja
    Contoh soal psikotes spasial
    Soal Psikotes Tes IQ Teki Teki
    Soal Latihan dan Software CAT CPNS

    Jika anda ingin segera memperoleh momongan sebaiknya anda memahami Cara cepat hamil dan tips cepat hamil. Anda akan di bantu oleh dokter spesialis kandungan ternama yaitu dr. Rosdiana Ramli SpOG. Beliau telah banyak membimbing orang2 agar segera memperoleh momongan.

    Atau jika tertarik ingin meningkatkan pengunjung blog , kami menyediakan sejumlah backlink berkualitas, temukan di link ini: Jual Backlink PR 50 ribu. Ada juga yang gratisan tidak perlu bayar yaitu: Daftar blog dofollow auto approve terbaru.

    Selamat mencoba semoga sukses.

    BalasHapus